SELOKO.ID | JAMBI– Perayaan Waisak di Jambi pada Rabu 26 Mei 2021 berjalan Khidmat.
Melalui tema “Healing dan Waspada dalam Membangun Kepedulian Sosial”, hari besar itu dimaknai dan dirayakan umat budha di Jambi dengan penuh suka cita.
“Umat budha diharapkan dapat memiliki kepedulian sosial yang tinggi dengan melakukan banyak hal untuk masyarakat,”ucap Ketua Perkumpulan Umat Buddha Jambi, Rudi Chang, Rabu (26/05/21).
Rudi menerangkan, pihaknya tidak merayakan waisak secara terbuka dan besar, seperti mengadakan ritual di Candi Muaro Jambi.
“Kami mengikuti biksu atau tokoh-tokoh kami untuk mengikuti perintah dari pemerintah, sehingga kami tidak mengadakan ritual besar-besaran,”tuturnya.
Para umat budha di Jambi, ungkap Rudi, memperingati waisak di wiharanya masing-masing dengan serangkaian protokol kesehatan. Para umat buddha di Jambi juga memperingati waisak secara daring atau jarak jauh.
“Disiarkan secara langsung dan tertutup. Umat budha diharapkan mengikutinya, tanpa hadir secara fisik di wihara,” katanya.
Sementara itu, pelaksanaan ibadah waisak di Vihara Amrta yang terletak di Kota Jambi, berjalan lancar. Pelaksanaannya berlangsung sejak pukul 08.00 WIB hingga 13.00 WIB dengan 2 sesi.
“Protokol kesehatan kita jalani. Kita ada cek suhu tubuh, serta sterilisasi dengan cahaya UV, baru kita masuk,” ulas Cahyadi, pihak yang menyiapkan pelaksanaan ibadah waisak di Vihara Amrta.
Dikatakannya, umat budha yang beribadah di wihara tersebut, berjumlah 50 orang. Puluhan orang itu, merupakan pihak internal di Vihara Amrta.
“Kegiatannya ada pembacaan kitab suci, pemandian budha rupang yang terletak di tengah ruangan. Lalu siangnya kita membagi makanan,”tukasnya. (Sob)