SELOKO.ID | KOTA JAMBI– Kantor Imigrasi Kelas I TPI Jambi melaksanakan Deklarasi Janji Kinerja dan Perjanjian Kinerja Tahun 2022 di dihalaman depan Kantor Imigrasi Kelas I TPI Jambi, Senin (17/01/22).
Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Jambi, Bisri ini diikuti oleh para pejabat struktural dan seluruh pegawai Kantor Imigrasi Kelas I TPI Jambi.

Kegiatan kali ini mengambil tema “kita tingkatkan kinerja Kemenkumham semakin pasti dan berakhlak mendukung program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) dan Reformasi Struktural”.

Kepala Imigrasi Kelas I TPI Jambi, Bisri mengatakan, deklarasi janji kinerja ini bertujuan untuk mengukuhkan komitmen seluruh pegawai agar bisa bekerja dengan baik.
“Bahwa sebagai pegawai hendaknya dalam bekerja harus bisa berinovasi dan menciptakan ide kreatif, yang dapat membawa kemajuan pada kantor kita. Mari kita amati, tiru dan modifikasi segala hal yang positif untuk kebaikan instansi,”ujar Bisri.

Turut hadir dalam kegiatan ini Kepala Perwakilan Ombudsman RI Provinsi Jambi, Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Jambi, Para Kepala Divisi Kanwil Kemenkumham Jambi dan tamu undangan lainnnya. (ADV)