SELOKO.ID | TANJABTIM- Panitia Pemilihan Anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Bukit Tempurung, Kecamatan Mendahara Ulu,Kabupaten Tanjung Jabung Timur,Jambi telah usai menggelar pemilihan anggota BPD terpilih Priode 2021-2027, pada 4 Februari 2021 lalu.
Pemilihan anggota BPD ini menerapkan protokol kesehatan Covid-19 secara ketat.
Ketua Panitia Pemilihan BPD Desa Bukit Tempurung, Salman mengatakan, ada sebanyak lima orang yang terpilih menjadi anggota BPD Desa Bukit Tempurung.
Salman berharap, ke-lima anggota BPD yang telah di sahkan oleh panitia dan Pemerintah Desa dapat bersinergi demi kemajuan Desa Bukit Tempurung.
“Kami berharap anggota BPD yang terpilih dapat memberikan kontribusi kepada Desa Bukit Tempurung sebagai wujud pengabdian terhadap Desa,”kata Salman saat dikonfirmasi, Selasa (16/02/21).
Sementara itu, Kepala Desa Bukit Tempurung, Mawadi Seragih mengatakan, setelah dilantik nanti, ia berharap anggota BPD Desa Bukit Tempurung dapat menjalin kerja sama yang baik dengan Pemerintah Desa.
“Sebagai mitra Pemerintahan Desa dalam memajukan dan membangun Desa Bukit Tempurung sesuai dengan RPJMDes,”harapannya. (Eko)