Hadir untuk rakyat
RedaksiIndeks

Wujudkan Ketahanan Pangan, Kapolsek Sungai Bahar dan Gapoktan Panen Jagung Bersama

Kapolsek Sungai Bahar IPTU Adri Sukam bersama Gapoktan Mudi Makmur Bangkit Jaya melaksanakan panen jagung di Desa Talang Bukit, Kecamatan Bahar Utara, Muaro Jambi, Kamis 17 April 2025.
Kapolsek Sungai Bahar IPTU Adri Sukam bersama Gapoktan Mudi Makmur Bangkit Jaya melaksanakan panen jagung di Desa Talang Bukit, Kecamatan Bahar Utara, Muaro Jambi, Kamis 17 April 2025.

SELOKO.ID, Muaro Jambi- Kapolsek Sungai Bahar, Resort Muaro Jambi IPTU Adri Sukam bersama Gapoktan Mudi Makmur Bangkit Jaya melaksanakan panen jagung di RT.01, Desa Talang Bukit, Kecamatan Bahar Utara, Kabupaten Muaro Jambi, Kamis 17 April 2025.

Turut hadir dalam kegiatan panen jagung ini Kanit Reskrim Polsek Sungai Bahar IPDA Dekky Saputra, Kanit Sabara Polsek Sungai Bahar IPDA Uba Sitinjak, Kanit Provos Polsek Sungai Bahar Aipda Akmaludin, Camat Bahar Utara yang diwakili Kasi Trantib Kodir, Kades Talang Bukit Tolim, Bhabinkamtibmas Talang Bukit Bripka Arif Muslimin, Gapoktan Mudi Makmur Jaya Bangkit Bambang Suyono, pengelolah lahan penanaman Jagung Nyoto Saputro, seluruh Bhabinkamtibmas Bahar Utara dan masyarakat Desa Talang Bukit.

Dalam kesempatan ini, Kapolsek Sungai Bahar IPTU Adri Sukam menyampaikan ucapan terimakasih kepada Gapoktan Mudi Makmur Bangkit Jaya dan pengelolah lahan ketahanan pangan jagung Di desa Talang Bukit.

“Semoga kedepan hasil panen kita mendapatkan hasil yang memuaskan, dan kita harapkan penanaman jagung ini dapat membantu pertumbuhan ekonomi di Desa Talang Bukit,”kata Kapolsek Sungai Bahar, Kamis 17 April 2025.

Sementara itu, Gapoktan Mudi Makmur Bangkit Jaya Bambang Sunyono juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh personil Polsek Sungai Bahar atas dukungannya selama ini, dari mulai penanaman hingga pemanenan.

Penamaan jagung seluas 1/4 hektar di Desa Talang Bukit ini dikelola oleh Gapoktan Mudi Jaya Bangkit yang diketuai oleh Nyoto Saputro.

Panen jagung di Desa Talang Bukit ini diperkirakan dapat menghasilkan sebanyak 700 kilogram jagung.

Nantinya jagung -jagung tersebut akan di jual ke peternak ayam di Desa Marga Mulya dengan harga Rp 5.300 perkilogram. (Eko)