Nadiem Menginap Bersama SAD Jambi

Nadiem Anwar Makarim membagi pengalamannya mengunjungi kediaman SAD. (Foto: SELOKO.ID)
Nadiem Anwar Makarim membagi pengalamannya mengunjungi kediaman SAD. (Foto: SELOKO.ID)

SELOKO.ID | JAMBI – Menteri Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Anwar Makarim membagi pengalamannya mengunjungi kediaman Suku Anak Dalam (SAD) yang berada di Kabupaten Sarolangun, Jambi, Selasa (21/9).

Nadiem mengatakan dirinya banyak belajar dari SAD mengenai pembelajaran di pinggiran.

“Masyarakat itu (SAD), sangat berbeda pola pendidikannya dengan masyarakat umum di Indonesia. Tantangan guru-guru yang harus keluar hutan di siang hari untuk mencari anak murid, dikarenakan mereka berpindah-pindah lokasinya,” katanya, Rabu (22/9).

Ia menjelaskan guru-guru di sana banyak bercerita upaya mengajar anak-anak SAD. Kadang perlu membawa makan dan pakaian untuk menarik minat belajar.

“Juga meminta izin kepada orang tuanya untuk memandikan dan mencuci pakaian mereka. Ini luar biasa jasa-jasa guru untuk anak rimba,” ujar Nadiem.

Kemudian, sekitar jam 23.00 WIB dirinya mendengar suara langkah kaki menuju ke tempatnya menginap.

“Ternyata rombongan anak-anak naik ke atas. Nongkrong sama saya dan bergadang. Sekitar umur 8 tahun sampai 11 tahun,” jelasnya.

Saat itu Nadiem mendengarkan cerita anak-anak SAD.

“Pengalaman berburu, pengalaman melihat orang tuanya mencari ikan di laut dan juga pengalaman mereka pada saat belajar,” ungkapnya.

Dirinya mengatakan pengalaman bersama SAD di Kabupaten Sarolangun, Jambi, tidak akan pernah dilupakannya.

“Jadi pengalaman itu, tidak akan pernah saya lupakan seumur hidup saya,” tutupnya.

(K Sandi)