SELOKO.ID, Kota Jambi – Pemerintah Kota Jambi menyerahkan mobil kendaraan dinas untuk Kepala Puskesmas se Kota Jambi, Senin (13/06/22).
Pembagian mobil yang berlangsung di lapangan tenis Dinas Pendidikan Kota Jambi tersebut dilakukan secara simbolis oleh Wali Kota Jambi, Syarif Fasha.
Wali Kota Jambi, Syarif Fasha Fasha mengatakan, bahwa mobil Ambulance merupakan kendaraan yang dilengkapi peralatan medis untuk mengangkut orang sakit atau korban kecelakaan.
Kendaraan tersebut juga digunakan untuk membawa peralatan medis kepada pasien di luar rumah sakit atau memindahkan pasien ke rumah sakit lain untuk perawatan lebih lanjut.
Namun, di duga beberapa kepala Puskesmas menggunakan mobil ambulance tidak pada opsinya, melainkan menggunakan sebagai kendaraan pribadi.
Untuk mengantisipasi terjadinya hal yang tidak diinginkan, Pemerintah Kota (Pemkot) Jambi membagikan mobil operasional untuk kepala Puskesmas se-Kota Jambi.
Fasha menegaskan, tidak ada lagi Kepala Puskesmas yang menggunakan mobil Ambulance, melainkan menggunakan mobil operasional.
“Mobil Ambulance distandbykan di Puskesmas. Jangan ada lagi saat masyarakat ingin menggunakan ambulance tidak ada sopirnya, walaupun ada sopir dan mobilnya, namun tidak ada perintah dari Kepala Puskesmas tidak boleh di gunakan,” ungkapnya.
Fasha mengingat agar semua dilakukan semudah mungkin dan se-fleksibel mungkin.
“sehingga masyarakat merasakan manfaat mobil ambulance ini,” tandasnya (Eko)